Skip to main content

2.e. Eksplorasi Penyebab Masalah - Kajian Literatur

2.e. Eksplorasi Penyebab Masalah - Kajian Literatur

Eksplorasi Penyebab Masalah - Kajian Literatur


Masalah yang diidentifikasi:
Rendahnya minat siswa dalam pembelajaran Kelistrikan Kendaraan Ringan

Kajian Literatur:
  • Menurut Slameto (2013: 180) menyatakan bahwa minat adalah suatu rasa lebih suka dan rasa ketertarikan pada suatu hal aktivitas, tanpa ada yang menyuruh. Minat pada dasarnya adalah penerimaan akan suatu hubungan antara diri sendiri dengan sesuatu di luar diri. Semakin kuat atau dekat hubungan tersebut, semakin besar minat. Minat tidak dibawa sejak lahir, melainkan diperoleh kemudian
  • Menurut Slameto dalam Setiani dan Priansa (2015: 62) pada penelitian Evi Anggraeni (2017) Faktor yang mempengaruhi minat belajar adalah
    • Faktor intern (faktor jasmaniah, meliputi : Faktor Kesehatan, Faktor Cacat Tubuh. Faktor Psikologi meliputi: Intelegensi, Perhatian, Bakat, Kematangan, Kesiapan.
    • Faktor ekstern (Faktor Keluarga, meliputi : Cara orang tua mendidik, Relasi antaranggota keluarga, Suasana rumah, Keadaan ekonomi keluarga, Pengertian orang tua, Latar belakang kebudayaan. Faktor Sekolah, meliputi : Metode mengajar, Kurikulum, Relasi guru dengan peserta didik, Relasi peserta didik dengan peserta didik, Disiplin sekolah, Alat pelajaran, Waktu sekolah, Standar penilain di atas ukuran, Keadaan gedung, Metode belajar, Tugas rumah.
Hasil Observasi/Pengalaman Mengajar:
Berdasarkan hasil observasi, sebagian siswa yang Rendahnya minat siswa dalam pembelajaran Kelistrikan Kendaraan Ringan, disebabkan oleh:
  1. Siswa masih kurang antusias dalam mengikuti pembelajaran Kelistrikan Kendaraan Ringan
  2. Ada perbedaan minat belajar antara siswa yang mengikuti pelajaran Kelistrikan Kendaraan Ringan
  3. Kurang lengkapnya fasilitas yang mendukung dalam proses pembelajaran Kelistrikan Kendaraan Ringan
  4. Guru tidak memberikan materi pelajaran secara teori melainkan langsung praktek Kelistrikan Kendaraan Ringan
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar