Skip to main content

Cara Ampuh Menghilangkan Kutu Anjing di Rumah

Cara ampuh menghilangkan kutu anjing di rumah berikut ini sudah saya lakukan sendiri. Sobat tidak perlu khawatir dengan bukti dan kebernaran dari trik ataupun cara yang kami paparkan ini.

Puppy atau anak doggy masih menjadi hewan peliharaan dirumah yang menggemaskan. Sehingga tidak sedikit orang yang bersedia untuk memeliharanya.

Berbagai latar belakang bisa menjadi pemicu kenapa mau memiliki hewan piaraan yang satu ini. Sebagian orang mau memelihara hewan ini karena sangat imut dan asik untuk diajak bermain.

Bila puppy atau anak anjing itu mempunyai banyak kutu, tentu membuat ill feel. Serta selera bermain dengannya hilang bak ditelan bumi.

Cara menghilangkan Kutu Anjing di Rumah, ampuh.


Sehingga muncul pertanyaan yang sangat penting, bagaimana sih cara ampuh menghilangkan kutu anjing?

1. Gunakan Shampo Murah


Sampo pasti memiliki fungsi yang sangat mirip dengan deterjen. Di sana terdapat bahan kimia yang berperan meruntuhkan noda.

Sampo bisa digunakan untuk menghilangkan kutu anjing yang memiliki bulu lebat maupun bulu yang jarang.

Puppy yang blacky itu saya jumpa sudah dengan kondisi yang kurang fit dan banyak kudis.

2. Mandikan si Puppy


Cara agar kutu anjing bisa menghilang dari bulunya adalah memandikannya dengan air bersih. Tubuh hewan piaraan juga perlu perawatan setidaknya membersihkan badannya secara rutin.

Dengan rutin memandikan si Puppy akan membuat noda, kotoran dan kuman akan terhambat perkembangannya.

Cara memandikan anjing yang benar tidak perlu kami uraikan disini. Alasannya yaitu, saya sendiri tidak memiliki cara memandikan anjing yang spesial.

Malahan saya memandikannya dengan cara yang "asal-asalan" dan tidak tidak ada trik yang spesial.

3. Sabun Colek


Jangan ragukan kemampuan sabun colek dalam menghilangkan kutu anjing. Saya memandikan induk Puppy dengan air sumur dan disabuni dengan sabun ekonomi (colek).

Itu dia sabun cream (colek) yang saya gunakan dalam membunuh kutu anjing yang bersarang di bukunya.

Adapun sabun yang bisa menghilangkan kutu anjing yang saya pakai mereknya PKS dengan berat bersih 198 gr.

Disana disebutkan bahwa sabun cream tersebut mempunyai wangi 🍊 (jeruk).

4. Jangan Dibilas


Setelah puppy dan induknya di sabuni dengan sampo ataupun sabun colek ada trik yang perlu saya tekankan.

Jangan Dibilas, artinya air siraman terakhir yang digunakan untuk mandi tidak perlu dilakukan.

Dengan begitu kondisinya akan berlumuran sabun, dan bulunya akan dipenuhi busa sabun dan sampo.

5. Sabuni sumua bagian tubuhnya


Semua bagian tubuh dari puppy dan induknya harus di sabuni dengan baik. Mulai dari celah kaki, leher, telinga, ekor, perut, paha, dada dan semua bagian lainnya.

Tujuannya apa? Adalah memaksimalkan pembasmian kutu anjing. Jika bagian tubuh seluruhnya telah disabuni akan meminimalisir tempat persembunyian kutu.

Dimana kutu akan segera mencari bulu yang tidak basah ataupun disabuni. Kalau ia berhasil menemukannya, pastinya kutu akan selamat dari air sabun atau sampo.

Oke, sobat demikian informasi cara ampuh menghilangkan kutu anjing di rumah yang bisa kami sampaikan. Semoga saja pengalaman membunuh kutu anjing ini bermanfaat.



Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar